Apa itu GToG??

Dilansi dari laman resmi BP2MI (Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia), GToG atau Goverment to Government adalah satu Program kerja sama antara pemerintah Indonesia dengan pemerintah negara tujuan. Meski saat ini tujuan Negara GToG masih minim, diantaranya Korea, German dan Jepang.


Perlu diketahui bahwa Program ini bertujuan Untuk memfasilitasi para PMI (Pekerja Migran Indonesia) secara Legal dan Aman dari tangan Pelaku TPPO ( Tindak Pidana Perdagangan Orang) yang selama ini marak terjadi terhadap PMI. Sehingga dengan adanya Program GToG ini diharapkan menjadi sebuah solusi​ untuk para PMI agar lebih terlindungi dari hal seperti itu.

Namun banyak dari CPMI (Calon Pekerja Migran Indonesia) yang belum mengetahui informasi ini, banyak dari CPMI memilih langkah extreme untuk mencapai Negara tujuan mereka yang sejatinya Mencelakakan mereka sendiri.

Oleh karenanya MIRAE LANGUAGE CENTER sebagai LPK yang Berpengalaman dan Legal, dengan lebih dari 100 Siswa dan Lulusan yang sukses Terbang dan Bekerja melalui Program GtoG Korea Selatan, memiliki misi agar semua Siswa/Siswi dapat meraih potensi terbaik mereka untuk mewujudkan Impian mereka Terbang ke Negara tujuan, dengan Aman dan Terjamin.

MIRAE LANGUAGE CENTER Menjadi salah satu LPK yang Bekerja sama secara langsung dengan BP2MI.

Syarat mengikuti Program GToG

  • Usia antara 18–39 tahun
  • Pendidikan minimal SMP atau sederajat, diutamakan SMK atau SMA
  • Tidak buta warna total atau parsial
  • Tidak memiliki cacat jari tangan dan kaki atau amputasi
  • Tidak sedang dicekal bepergian ke luar negeri
  • Belum pernah dihukum penjara atau hukuman yang lebih berat
  • Lulus ujian kemampuan bahasa Korea (EPS-TOPIK) dengan nilai yang ditentukan (bisa ikut kelas bahasa Korea di Mirae Language Center)
  • Memiliki dokumen administrasi yang lengkap, seperti:
    -Paspor yang masih berlaku minimal 1 tahun (bisa menyusul)
    -Pasfoto terbaru berukuran 3.5 x 4.5 cm
    -Ijazah asli pendidikan terakhir
    -Buku tabungan atas nama pendaftar pribadi
    -Surat Keterangan Tidak Buta Warna (bisa menyusul)

Sektor Penempatan GtoG Korea

  • Manufaktur,
  • Perikanan,
  • Konstruksi,
  • Pertanian,
  • Galangan kapal,
  • Service 1, Service 2 / hospitality, Perhotelan, Restoran, Logistik.

Demikian pemaparan mimin tentang program GtoG ini, semoga teman-teman terbantu dengan penjelasan singkat ini. Jika teman-teman berniat mendaftar kelas Bahasa Korea, di MLC masih membuka Pendaftaran kelas Bahasa Korea untuk Periode sekarang loh… jika berminat boleh klik link dibawah yaa..

Daftar Kelas Bahasa Korea

Tanya Admin Dulu

atau boleh kok tanya-tanya dulu.. Have a nice day pals.

Regards from us, Lpk Mirae Languae Center.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: please don't copy anything from this site
Scroll to Top